Memori Internal Kamu Penuh? Ini Solusinya!
Saat ini Smartphone menjadi salah satu perangkat penting bagi setiap individu karena kemampuannya yang multifungsi. Selain untuk telepon dan mengirim pesan, smartphone juga memiliki banyak aplikasi yang dapat menunjang aktivitas sehari hari, dimana hal ini dapat membuat memori internal penuh karena banyaknya dokumen, foto, dan data yang dimasukkan. Hal ini menyebabkan smartphone tidak dapat install aplikasi lainnya yang dibutuhkan oleh pengguna, bahkan smartphone dapat berjalan lebih lambat dari sebelumnya.
Dalam kesempatan kali ini, AXIQoe akan membahas bagaimana mengatasi penuhnya memori internal di smartphone kamu:
1. Hapus Cache Data
- Pada halaman Settings, pilih Apps atau App Manager
- Dalam
halaman Apps, cari aplikasi yang ingin dihapus cache datanya
- Smartphone akan menghapus cache dan sisa memori internal akan meningkat
2. Hapus
Aplikasi yang Tidak Dibutuhkan
Terkadang banyak aplikasi yang kita install pada smartphone Android, tetapi pada akhirnya jarang digunakan sehingga terasa tidak ada gunanya sama sekali.
Untuk itu, kamu bisa melihat dahulu aplikasi mana yang sekiranya jarang dipakai di menu Settings > Storage. Dan setelah itu, kamu dapat menghapus/uninstall aplikasinya.
3. Hapus
atau Pindahkan Data, Dokumen, Foto, Video ke PC
Apabila kamu menyimpan banyak data, dokumen, foto, musik, atau video pada smartphone, hal itu dapat membuat kapasitas memori internal terpakai dalam ukuran besar. Untuk itu, sebaiknya kamu memindahkan semuanya ke PC atau laptop sehingga memori HP Android kamu yang penuh akan kosong kembali. Tapi harus berhati-hati ketika proses pemindahan datanya kalau tidak mau data kamu malah terhapus selamanya.
4. Gunakan
Aplikasi Cleaner
Untuk kamu yang malas menghapus Cache ataupun file pada smartphone kamu, maka bisa menggunakan aplikasi Cleaner, seperti Clean Master. Penggunaannya cukup mudah karena biasanya ada sebuah tombol di aplikasi tersebut yang langsung akan mengerjakan semuanya secara otomatis. Aplikasi ini dapat memudahkan kamu mengahapus file yang tidak dibutuhkan.
Solusi lainnya adalah dengan membeli memori card external tambahan untuk smartphone kamu di AXIQoe.com.
https://www.axiqoe.com/sandisk-secure-digital-sdhc-8gb-c4-sdsdb-008g-b35-1000002933
Menyediakan berbagai pilihan kapasitas memori, AXIQoe.com siap
untuk membantu menyimpan segala data dan file di smartphone Android kesayangan kamu.
What's your reaction?